Tag: Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL

  • Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL (STOCK KOSONG) adalah professional keyboard berbasis membrane yang memiliki fitur cahaya latar terbaru yang telah dirancang dari bawah ke atas. Dengan tujuan mengangkat kecepatan dan daya responsif dari Rexus fortress gaming keyboard yang memiliki kemampuan diatas standar. Hal ini telah teruji dan divalidasi oleh atlet esport top dunia. Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL telah mengidentifikasi jarak aktuasi optimal dan mengurangi toleransi untuk perintah lebih cepat dan presisi yang lebih besar bila dibandingkan dengan keyboard sekelasnya.

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL
    Spesifikasi :
    1. Kode Produk : RX-K9TKL
    2. Tipe Switch : Membrane
    3. Chroma Backlighting with 3 color breathing mode
    4. Bahan : Plastik ABS Dan Cover Metal Berkualitas
    5. Keycap : Keycap cetakan injeksi dua kali lipat
    6. Dual color injection
    7. Jumlah Tombol : 87 buah
    8. Tombol 19 buah Roll Over
    9. Floating key architecture
    10. Keystroke lifetime 8 juta klik
    11. Ultra polling rate 1000 Hz
    12. Tipe koneksi : USB 2.0
    13. Kabel  Serat nilon
    14. Waktu merespon : 20 milidetik
    15. Panjang kabel : 1,8 meter
    16. Tersedia warna hitam dan silver
    17. Dimensi Produk : 362 x 138 x 36 mm
    18. Dimensi Paket : 380 x 40 x 160 mm
    19. Berat Keyboard : 648 gram
    20. Berat Paket : 850 gram
    21. Kompatibilitas : Win2000/XP/ME/Vista/7/8/10, Linux
    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL
    Cahaya Latar LED Beraneka Warna

    Efek cahaya latar LED yang spektakuler memberikan perpaduan yang harmonis saat Anda menikmati permainan sehingga memberikan kesan menyatu secara konsisten. Dengan perpaduan cahaya latar yang beraneka warna akan menambah suasana permainan Anda menjadi lebih hidup. Keyboard gaming ini menggunakan sistem floating keycap yang akan membantu LED menyala dengan cara yang lebih menarik.

    Dalam hal kemampuan persinyalan antara ketikan keyboard dengan aksi di layar komputer, keyboard ini termasuk sangat “realtime“. Karena keyboard ini mempunyai polling rate 1000MHz. Sentuhan pada tombol juga terasa mantap.

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL
    19 Tombol Anti Ghosting

    Keyboard biasa umumnya hanya memungkinkan kita untuk menekan maksimal tiga tombol pada saat yang bersamaan, dalam arti kata serentak. Hal ini tentunya sangat menganggu terutama disaat kita sedang menikmati game tertentu. Inilah fungsi Anti-Ghosting dari Rexus Fortress K9 TKL. Teknologi ini memungkinkan Anda menekan maksimal 19 tombol secara bersamaan jadi gamer tidak akan merasa terganggu selama permainan berlangsung.

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL merupakan keyboard gaming yang terjangkau. Berarti produk dengan harga yang pas dengan kemampuan budjeting namun mempunyai kualitas yang terjamin. Deretan tombol hitam keyboardnya menggunakan material plastik keras yang menggunakan teknologi molding pada hurufnya. Beberapa sekrup sengaja ditampakkan di papan keyboard yang memberi aksen maskulin yang kental.

    Termasuk kelompok versi pendek atau semi mekanik dengan bentuknya yang lebih kecil daripada keyboard pada umumnya. TKL kepanjangan dari Ten Key Less. Artinya, keyboard ini memangkas kelompok tombol yang biasanya ada di sebelah kanan, yaitu deretan tombol angka-angka. Dengan begitu ukuran papannya lebih pendek, yaitu 362 mm. Lebih pendek sekitar 100 mm dibanding keyboard pada umumnya.

    Dalam dunia gaming, keyboard TKL memang sudah akrab ditemui. Segi fungsionalitas adalah alasannya. Gaming lebih membutuhkan beberapa tombol penting seperti Q, W, A, D, dan sebagainya. Dengan memangkas tombol-tombol angka tersebut, maka bentuk keyboard pun jadi lebih pendek sehingga lebih praktis dan mempunyai pergerakan yang lebih leluasa.

    Rexus® Indonesia

    Rexus adalah Merek Indonesia yang mengkhususkan diri pada game dan aksesori ponsel. Rexus adalah pilihan terbaik untuk Anda, karena selalu up to date, dinamis, stylish dan modern.

    Keyboard Gaming Rexus Fortress K9 TKL
    Cara Merawat Keyboard Gaming

    1. Bersihkan secara rutin

    Cabut kabel keyboard dari CPU. Bersihkan keyboard dari debu yang menempel dengan menggunakan kuas lembut. Jika perlu melepas keycaps / tombol dengan cap puller dan  membersihkan bagian dalam keyboard. Tombol keyboard dibersihkan dengan menggunakan kain lembut atau sikat gigi yang diberi cairan pembersih. Sedangkan bagian dalam keyboard dibersihkan dengan alat penyedot debu.

    2. Jauhkan dari air

    Jangan meletakkan minuman dekat keyboard untuk mencegah air tumpah. Jika terlanjur tumpah, cabut kabel keyboard, segera bersihkan dan tunggu kering sebelum menggunakannya kembali.

    3. Jangan menekan keyboard dengan keras

    Menekan tombol keyboard dengan keras secara terus menerus dapat merusak tombol atau  switch keyboard. Dan jangan meletakkan benda berat di atas keyboard.

    4. Menggunakan cover pelindung keyboard

    Cover yang terbuat dari lembaran plastik silicon dapat melindungi keyboard dari air dan minyak. Sebab minyak yang menempel di tangan dapat membuat keycaps cepat kotor dan lebih sulit dibersihkan. Juga mempercepat keausan huruf tombol.

    https://www.youtube.com/watch?v=CMp3kcJvQsw